Ibu, makhluk paling kuat yang pernah Allah ciptakan. Makhluk kuat namun lemah lembut dan penyayang.
22 Desember, diperingati sebagai Hari Ibu. Di lini masa, banyak yang membuat ucapan terimakasih untuk ibu. Ada banyak puisi ungkapan cinta dan terimakasih. Banyak pula cerita tentang kasih sayang dan perjuangan ibu. Pun, dengan ibu saya. Tak ada kata yang mampu menggantikan pengorbannya untuk anak dan keluarga termasuk jutaan kali kata terimakasih. Dalam setiap keberuntungan dan kemudahan hidupmu, saat itulah Allah mengabulkan doa ibumu.
Mari mendoakan beliau setiap hari, setiap saat. Ya Allah, ampunilah dosaku, doa kedua orangtuaku. Sayangilah mereka sebagaimana mereka menyayangiku sedari kecil. Aamiin. Semoga nikmat sehat selalu terlimpah untuk ibu dan bapak.
Berlaku untuk semua agama, ras, golongan dan apapun itu. Doa menyesuaikan.
Selamat ulang tahun juga untuk bapaknya Fio dan Yasmin. Semoga makin bijaksana dan menjadi imam yang baik untuk istri dan anak-anak. Ulang tahun di hari ibu, jadi lebih mudah mengingatnya :D